Monday, February 6, 2017

Resep Bistik Daging Sapi

Bistik daging sapi merupakan makanan yang sedap dan mengguggah selera. Hampir semua kalangan menyukai cita rasanya yang gurih dan nikmat. Daging sapi yang di padu dengan rempah rempah semakin menambah daya tarik masakan ini. Untuk membuat bistik sapi sebenar nya cukup mudah. Yuk simak  Resep Bistik Daging Sapi di bawah ini.
Resep Bistik Daging Sapi enak dan lezat
Resep Bistik Daging Sapi
Bahan Bistik Daging Sapi :
  • 500 g daging sapi has dalam
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm cuka
  • ½ sdt pala bubuk
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt gula pasir
  • ½ sdt lada bubuk
  • 250 g mentega
Saus :
  • 2 sdm cuka
  • 100 ml susu cair
  • ¼ sdt lada bubuk
  • ½ sdt tepung terigu, larutkan dgn 2 sdm air
Pelengkap :
  • 2 buah wortel, potong panjang, rebus
  • 1 buah brokoli, potong potong,rebus sebentar
Cara membuat :
  1. Potong lebar daging sapi menjadi3 bagian, tipiskan dengan alat pemukul daging. Beri permukaan daging dengan kecap, cuka, pala, garam, gula pasir, dan lada 
  2. Remas remas daging agar bumbu meresap, bolak balik agar bumbu merata. Diamkan 3 jam, angkat, dan tiriskan. Siaihkan bumbu perendamnya
  3. Panaskan mentega dengan api sedang, goreng daging dan bolak balik hingga kedua sisi daging matang, angkat. Potong tipis tipis. Sisihkan
  4. Saus : Di penggorengan yang sama, masukkan cuka, bumbu perendam daging, susu, dan lada bubuk, aduk rata. kentalkan dengan menuangkan sedikit demi sedikit larutan tepung terigu, aduk terus hingga mendidih. Angkat
  5. Tata daging dalam piring, lengkap dengan bahan pelengkap nya. Siram saus diatasnya. Sajikan
Nah, mudah kan Resep Bistik Daging Sapi di atas. Selamat mencoba
loading...